tampilan nama baru


counters

Senin, 17 September 2012

Bagi para kalangan akademis bahkan sampai ilmuwan mungkin tidak asing lagi dengan sesuatu yang dinamakan LATEX. namun apakah Latex itu??? latex adalah sebuah Bahasa Markup, seperti halnya HTML atau bahasa Markup lainnya, latex digunakan untuk menyiapkan sebuah dokumen khususnya dokumen yang akan direpresentasikan menjadi beberapa format dokumen khususnya TEX.

Latex merupakan software yang didistribusikan secara bebas atau gratis.  namun sebenarnya apa kelebihan latex?? Dokumen yang diformat dengan LaTeX tampak profesional dan multi format dan bisa juga dikompilasi kedalam PDF. kita tidak perlu peduli dengan layout dari dokumen yang kita buat. dengan latex kita cukup menambahkan struktur pada dokumen, dan LaTeX mengurus bagian pemformatan. baik align dan lainnnya. Berkas LaTeX cuma plain text, dan bisa diganti menggunakan utilitas standar UNIX, seperti vi, sed atau awk. LaTeX menyediakan dukungan yang sangat bagus untuk hal-hal yang berhubungan dengan typesetting seperti formula matematika, referensi, dan citra Postscript.



meskipun banyak aplikasi pengolah dokumen yang menawarkan kemudahan seperti Microsoft Word, tapi menggunakan Latex tentunya mempunyai tantangan tersendiri, menggunakan latex tentunya kita diharuskan mengerti sedikit tentang apa itu pemrograman dan bahasa markup. karena untuk menghasilkan suatu dokumen kita harus melakukan kompilasi layaknya pemrograman. tapi bagi kalangan ilmuwan, profesional, akademis dan matematikawan tentunya mereka lebih memilih Latex dibandingkan pengolah dokumen lainnya, karena selain bersifat Freeware, Latex juga menyediakan fungsi-fungsi yang  lengkap untuk menunjang sebuah penulisan yang bersifat ilmiah, selain itu juga mudah dalam pendistribusiannya.

0 komentar: